Komunitas Driver Pick Up Polman Galang Dana Bantu Korban Kebakaran di Tapango 

Polman – Komunitas sopir pick up Driver Pecinta Dj (DPD) melakukan aksi sosial penggalangan dana, untuk membantu korban kebakaran di Desa Tutula Kecamatan Tapango, Kabupaten Polman.

Aksi sosial itu, dilaksanakan di jalur trans Majene-Polman, Provinsi Sulbar, Selasa, 30/07/24.

Bacaan Lainnya

Ketua DPD, Ridwan mengatakan, gerakan ini adalah sebagai bentuk kepedulian dalam meringankan korban kebakaran di Desa Tuttula, Kecamatan Tapango, Kabupaten Polewali Mandar. yang menelan korban jiwa.

“Penggalangan dana ini, adalah bentuk kepedulian para driver pick up dalam meringankan beban korban kebakaran,” ucap Ridwan.

Diketahui, dari peristiwa kebakaran rumah yang terjadi Minggu, 28/07/24 itu, mengakibatkan dua kaka beradik bernama Alif (5) dan Muhammad Haerul Iksan (2 bulan) tewas terbakar.

Sementara kedua orangtuanya, Jumaali (35) dan Rahamwati (30) menderita luka bakar dan menjalani perawatan di RSUD Andi Depu Kabupaten Polman.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *