Sulbar – Ketua TKD Provinsi Sulawesi Barat, Suhardi Duka (SDK), optimis Indonesia akan lebih baik dibawah kepemimpinan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka (Prabowo-Gibran).
Menurutnya, Cawapres dalam hal ini Gibran yang mendampingi Prabowo, merupakan sosok anak muda milenial yang telah berpengalaman sebagai kepala daerah.
“Tentunya dengan modal itu, Indonesia akan lebih baik ditangan mereka berdua. Saya berharap masyarakat Sulbar menyatukan pilihan nomor dua Prabowo-Gibran,” ucap SDK.
Anggota DPR-RI Dapil Sulbar itu juga mengungkapkan, Prabowo merupakan sosok negarawan.
“Prabowo ingin menjadikan Indonesia lebih tangguh, ekonomi yang lebih adil,” ungkapnya.
Lebih lanjut ia menuturkan, bahwa Menhan Prabowo Subianto juga ingin melanjutkan program-program kerakyatan dari pemerintahan saat ini.
“Yang telah digagas dan berhasil oleh Presiden Jokowidodo,” tutupnya.(*)